Social Icons

Pages

Kamis, 09 Mei 2013



CSR PT. HM SAMPOERNA





sebagai salah satu perusahaan rokok terkemuka di Indonesia, PT HM Sampoerna Tbk.
bertekad untuk menjadi warga usaha yang baik dan bertanggung jawab secara sosial
serta berkomitmen untuk ikut membangun bangsa. Komitmen tersebut di wujudkan pada
salah satu Program CSR (Corporate Social Responsibility) unggulannya yaitu PPK
Sampoerna (Pusat Pelatihan Kewirausahaan Sampoerna). Program yang berbentuk pusat
pembelajaran dan latihan terpadu ini dapat mendorong pertumbuhan dan perkembangan
usaha kecil di bidang agribisnis dan teknologi kejuruan tepat guna sudah beroperasi sejak tahun 2007.

Sebagai pusat pembelajaran dan pelatihan,PPK Sampoerna mempunyai tujuan untuk

menjadi model pemberdayaan dan bisnis bagi usaha kecil di Indonesia , dan menjadi

sarana penilitian langsung di lapangan (action research) mengenai sistem pertanian

terpadu (intregerated farming system) selain menumbuhkan dan mengembangkan

masyarakat wirausahawan di agribisnis dan kejuruan tepat guna. PPK Sampoerna yang

berlokasi di Dusun Betiting, Desa Gunting, Kecamatan Sukerejo, Kabupaten Pasuruan,

Jawa Timur ini memiliki lahan seluas 27 hektar.



Dengan lahan seluas itu PPK Sampoerna menyediakan fasilitas untuk mendukung

aktivitas pelatihan dan penelitian yang berbasis agribisnis dan teknologi kejuruan

diantaranya  Areal Pertanian terpadu, pelatihan kejuruan tepat guna yeng berbentuk

bengekel kendaraan roda dua dan roda empat, Ruang pelatihan dengan kapasitas 25

orang dan 15 orang, Unit bisnis kecil dan pengembangan pasar, perpustakaan, asrama,

pendopo, dan mushola.



Fasilitas-fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan masyarkat yang ada di sekitar

wilayah operasional PT HM Sampoerna Tbk, karyawan Sampoerna pra-pensiun, pengusaha

mikro dan kecil, pemerintah, lembaga-lembaga yang bergerak dibidang pendidikan

beserta anak didiknya, juga masyarakat luas yang ingin sangat berminat menjadi

usahawan. PPK Sampoerna tidak hanya sekedar pendidikan dan pelatihan saja, para

penerima manfaat tersebut nantinya akan menjadi mitra binaan PT HM Sampoerna Tbk.,

dan setiap tahunnya diikutkan dalam PPK Sampoerna Expo sebagai hasil dari penelitan

dan pengembangan yang telah dilakukan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

Sample Text